Hari Minggu, tepatnya anggal 27 November 2011 merupakan tahun baru hijriah tahun baru bagi umat islam 1 Muharram 1433 H. Mungkin banyak dari kita sendiri umat islam tak mengetahuinya, bahkan mungkin ada yang tak ingin mau tahu.
Fenomena inilah yang sedang terjadi, orang islam tak mengetahui tentang keislamannya. Ini bukanlah kritik atau lontaran kata jelek kepada umat islam, dan penulis juga tidak ingin dibilang sok suci, namun itulah kenyataannya. Generasi muda islam sekarang sedang terbuai oleh gemerlapnya dunia, sudah lupa akan jati dirinya sendiri. Coba tanya saja kepada teman-teman kita mengenai sejarah islam, tentang sejarah kehidupan Nabi, mungkin banyak yang belum mengetahuinya, atau mereka menganggap hal ini adalah jadul ketinggalan jaman, katrok atau apalah yang lain.
Dan yang lebih mengejutkannya lagi, jika ditanya mengenai hal-hal diluar islam, seperti dunia mode, game atau yang lain, tak sedikit yang mengetahuinya. Penulis tak menyalahkan kita tahu mengenai hal tersebut namun jangan sampai lupa bahkan tak tahu sama sekali dengan jati dirinya sendiri. Contohnya saja tentang even-even apa saja yang ada dalam bulan Muharram, sangat sedikit yang tahu, tetapi jika ditanya menganai tanggal 14 Februari, maka akan kompak dengan menjawab Valentine's Day. Yang anehnya mereka tak tahu sejarah asal-usul perayaan hari Valentine tersebut.. Yang penulis takutkan adalah ketika umat islam hanya menjadi pengikut tak ingin maju di depan. Penulis pernah mendengar bahwa para misionaris tak ingin umat islam masuk ke agamanya, namun cukup dengan menjauhkan umat islam dari ajaran serta budaya-budayanya.
Jika ditengok ke jaman kejayaan emas umat islam, baik pada jaman Umaiyyah, Abbasyiah, Utsmaniah dan lain-lain sebagainya umat islam sangatlah maju, mulai dari adanya ilmuan-ilmuan, para penulis, peneliti yang sampai sekarang masih berpengaruh. Tak ada salahnya jika kita bernostalgia dengan masa kejayaan islam, namun sampai sekarang ini umat islam terpuruk, bahkan anggapan barat tentang islam adalah identik dengan teroris, kemiskinan, dan sifat buruk lainnya. Dalam perkembangan teknologi, ekonomi umat islam jauh sekali tertinggal. Lihat saja negara-negara yang mayoritas islam, malah di situlah tempat kesenjangan sosial, kemiskinan.
Namun sebagai umat islam, kita jangan putus asa karena pada saatnya kita akan kembali jaya, namun kapannya kita tidak mengetahuinya. Oleh karena itu marilah kita berusaha untuk mewujudkan itu dengan memulai dari diri kita sendiri. Dan percayalah islam akan jaya kembali.
bagus mas...
BalasHapustapi rada bingung nie, apakah pada zaman Rasulullah dlu ada perayaan 1 muharram juga???
mohon penjelasannya yah... :)
@ Bblogger:
BalasHapusTerima kasih mas, memang kalau tanggal 1 muharram tidak ada perayaan, tapi setidaknya kita jadikan perenungan terhadap apa yang telah kita lakukan setahun yang lalu, tapi kalau tanggal 10 muharram adalah hari asyura, coba cari sendiri mengenai asyra tersebut
kurang tahhu.hehe
BalasHapus@berpikirsesaat : inget makanya
BalasHapus